Artikel

Artikel Selamat Hari Guru 2018 : Peran Guru Dalam Mewujudkan Tujuan Pendidikan

Pendidikan Bertujuan Menumbuhkan Rasa Takut Kepada Allah

Artikel Selamat Hari Guru 2018 : Peran Guru Dalam Mewujudkan Tujuan Pendidikan – Digugu lan ditiru…itulah sebuah ungkapan yang sejak kecil selalu tertanam dalam benak setiap murid-murid. Seorang guru harus mampu menjadi teladan bagi murid-muridnya, memberikan contoh yang bagi masyarakat pula. Guru merupakan seseorang yang mengantarkan murid-muridnya menuju gerbang kesuksesan. Dimana guru selalu dituntut untuk menjadi seorang pribadi yang baik bagaikan malaikat tidak bersayap. Menjadi seorang guru terutama guru yang sekarang murid-murid berada didalam generasi milenial tidaklah mudah, guru harus mampu menyesuaikan segala sesuatu dengan perkembangan zaman seperti sekarang ini, dalam bahasa anak muda harus selalu up to date alias tidak ketinggalan zaman.

Artikel Selamat Hari Guru 2018 : Peran Guru Dalam Mewujudkan Tujuan Pendidikan

Tugas seorang guru tidak hanya mengajar yang menyampaikan materi kepada para murid, tetapi tugas yang lebih berat adalah mendidik murid-muridnya untuk memiliki sikap lebih baik, seperti yang diamanatkan di Undang-undang Dasar 1945:

  1. Pasal 31, ayat 3 menyebutkan, “Pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem pendidikan nasional, yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta ahlak mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, yang diatur dengan undang-undang.”
  2. Pasal 31, ayat 5 menyebutkan, “Pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menunjang tinggi nilai-nilai agama dan persatuan bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia.”

Selain dalam UUD 1945 tersebut, tujuan pendidikan juga termuat dalam Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional No 20 tahun 2003 Pasal 3 yang berbunyi :

Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Artikel Selamat Hari Guru 2018 : Peran Guru Dalam Mewujudkan Tujuan Pendidikan

Tujuan sebuah pendidikan menurut UNESCO adalah :

Dalam upaya meningkatkan kualitas suatu bangsa, tidak ada cara lain kecuali melalui peningkatan mutu pendidikan. Berangkat dari pemikiran itu, Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) melalui lembaga UNESCO (United Nations, Educational, Scientific and Cultural Organization) mencanangkan empat pilar pendidikan baik untuk masa sekarang maupun masa depan, yakni : (1) leraning to Know, (2) learning to do, (3) learning to be, dan (4) learning to live together. Dimana keempat pilar pendidikan tersebut menggabungkan tujuan IQ, EQ dan SQ.

As Shobuni dalam tafsirnya memerincikan tujuan pendidikan dari segi pelaku proses pendidikan yaitu pendidik dan peserta didik, menurutnya, tujuan pendidikan terbagi dua yaitu bagi seorang pendidik, pendidikan bertujuan sebagai sarana penerangan bagi orang-orang yang tidak memiliki pengetahuan dan sarana peringatan bagi mereka yang lalai. Sedangkan bagi peserta didik, pendidikan bertujuan menumbuhkan rasa takut kepada Allah dengan tidak lupa diri dan sombong atas penguasaan pengetahuan maupun prestasi yang diraih.

Pendidikan mempunyai tujuan yang mulia, yaitu menjadikan peserta didik memiliki integritas antara aspek perkataan, perbuatan dan kebaikan niat atau motivasi. Pendapat ini dikemukakan oleh al biqa’i. ia mengatakan agar mereka mendengarkan penuturan lisannya, mencontoh dan melihat kebaikan perbuatannya dan sampai kepada hati mereka segala perbuatan mereka yang berkesan.

Dari beberapa kutipan mengenai tujuan pendidikan tersebut jelas bahwa pendidikan bertujuan mengembangkan potensi kemanusiaan secara utuh aspek jasmani dan ruhaninya tidak hanya sekedar mengetahui atau paham tentang materi yang disampaikan oleh guru. Peserta didik juga dibentuk menjadi manusia yang memiliki integritas kepribadian antara aspek perkataan, perbuatan dan kebaikan hati mereka. Lebih jauh lagi tujuan pendidikan selain menjelma dalam bentuk kebaikan individu juga menjadi contoh dan menginspirasi sesamanya. Guna menunjang agar tujuan tersebut dapat tercapai, di sekolah guru harus menjadi garda terdepan dalam membentuk karakter murid menjadi lebih baik.

Artikel Selamat Hari Guru 2018 : Peran Guru Dalam Mewujudkan Tujuan Pendidikan

MELIHAT ISI SELENGKAPNYA, KLIK DISINI

Admin Rukim ID

"Seorang pendidik asal kampung yang ingin berbagi ilmu untuk semua". Jangan pernah menghitung berapa banyak yang akan kita terima, namun pikirkan dan laksanakan berapa banyak yang akan kita berikan untuk orang lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
error: Konten Dilindungi !!!

Adblock Detected

Untuk menikmati konten RUKIM ID, silahkan OFF aplikasi Adblock browser Anda