Pembahasan Soal UNBK Kimia Tahun 2018 Nomer 1 – 10
Soal nomer 7 | UNBK KIMIA
Diketahui 3 data entalpi pembentukan senyawa
∆Hof CH3OH(g) = –725 kJ/mol
∆Hof CO2(g) = –394 kJ/mol
∆Hof H2O (g) = –242 kJ/mol
Entalpi pembakaran standar metanol menurut reaksi:
CH3OH(g) + 1½ O2(g) → CO2(g) + 2H2O(g) adalah …
A. –1257 kJ/mol
B. –1105 kJ/mol
C. –153 kJ/mol
D. +153 kJ/mol
E. +1257 kJ/mol
Pembahasan soal nomer 7 | UNBK KIMIA
Kunci jawaban : C
Pembakaran standar adalah pembakaran 1 mol zat yang dilakukan pada keadaan standar.
∆Hco = S∆Hfo (produk) – S∆Hfo (pereaksi)
∆Hco CH3OH = (∆Hfo CO2 + 2.∆Hfo H2O ) – ∆Hfo CH3OH
∆Hco CH3OH = (–394 + 2.( –242)) – (–725 kJ)
∆Hco CH3OH = –878 kJ + 725 kJ
∆Hco CH3OH = –153 kJ
Soal Nomer 8
Data dari suatu unsur sebagai berikut.
- Digunakan dalam industri pesawat terbang
- Senyawa sulfatnya digunakan sebagai komponen dalam tawas
- Dapat bereaksi dengan NaOH
- Termasuk unsur tahan korosi
Unsur yang memiliki sifat tersebut adalah unsur….
A. Fe
B. Mg
C. Sn
D. Cu
E. Al
Pembahasan soal Nomer 8 | UNBK KIMIA
Kunci Jawaban : E
Badan pesawat terbuat dari aluminium karena ringan
Tawas K2SO4.Al2(SO4)3.24H2O.
Reaksi Al dengan NaOH: 2Al + 2NaOH → 2NaAlO2 + H2↑
Al tahan karat maka banyak digunakan untuk perabot dapur
Soal Nomer 9 | UNBK KIMIA
Perhatikan data hasil uji daya hantar listrik terhadap beberapa larutan di bawah ini!
Berdasarkan data tersebut, pasangan larutan yang memiliki derajat ionisasi sama dengan nol adalah ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (5)
E. (3) dan (5)
6 Komentar